Ssukbemuri

Tgl. 21 yang lalu adalah hari Chunbun, musim ke-4 dari 24 musim berdasarkan kalender musim di Korea. Hari Chunbun diketahui adalah hari dimana panjang siang hari dan malam hari sama, sinar matahari mulai hangat, dan bunga-bunga musim semi mulai mekar. Namun sayang tahun ini gejala-gejala itu belum disaksikan dan masyarakat Korea tetap merasa dingin dan bertanya-tanya kapan musim bunga akan datang. Pada zaman dahulu masyarakat Korea menganggap bahwa Chunbun adalah saat yang paling cocok untuk bertani karena udara tidak dingin dan tidak panas. Maka pada saat Chunbun, kegiatan masyarakat menjadi paling aktif. Dan pada awal musim bunga kami dapat menemukan banyak jenis tumbuh-tumbuhan liar yang dapat dimakan. Tumbuh-tumbuhan itu disebut Sannamul dan sering disajikan di meja makan masyarakat. Biasanya Sannamul itu memiliki rasa pahit dan agak keras. Tapi unsur itulah yang menjadi obat bagi tubuh kita. Sehingga pada musim bunga ada banyak jenis masakan dari tumbuh-tumbuhan liar atau Sanamul ini. Salah satu Sannamul yang bernama Ssuk mungkin paling terkenal sebagai makanan musim bunga. Ssuk yang berwarna hijau tua dan kecil-kecil biasanya tumbuh di ladang atau bukit dan memiliki bau yang tajam serta berasa sedikit pahit. Zaman dulu, ibu-ibu dengan bersama-sama sering memetik tumbuhan ini untuk dihidangkan bagi keluarga. Tapi sekarang, Ssuk lebih banyak di temukan di pasar daripada di bukit karena Ssuk ditanam dan dihasilkan di dalam rumah kaca dengan besar-besaran. Jenis masakan dari tumbuhan pahit ini cukup banyak dan bermacam-macam. Ssuk berkhasiat untuk mengeluarkan racun dari tubuh manusia. Selain itu melancarkan peredaran darah. Terutama, Ssuk ini sangat baik untuk wanita karena dapat menghangatkan tubuh. Nah, kali ini kita akan menikmati tumbuhan yang berkhasiat ini melalui masakan bernama Suukbemuri, sejenis kue basah.

Bahan-bahan
120g Ssuk
300g tepung beras
irisan 4 biji buah kurma Korea
1/2 sdm gula pasir
sedikit garam

Cara membuat
Bersihkan Ssuk lalu disaring
Campurkan gula pasir dengan tepung beras dengan menggunakan tangan
Saring tepung beras
Campurkan Ssuk
Tempatkan dalam pengukus lalu taruh irisan kurma di atas tepung beras
Kukus selama 10 hingga 15 menit
Sajikan

Masakan ini memiliki bau yang wangi sekali. Penyantap bisa menikmati wangi Suuk yang khas selama memakannya. Walau Suukbemuri ini termasuk jenis kueh, tapi Ssuk lebih banyak daripada tepungnya. Tepung beras hanya berfungsi menggumpalkan Suuk. Ssukbemuri ini adalah suatu masakan yang bisa membuat kita merasakan nuansa musim bunga selain bermanfaat untuk kesehatan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: