Apa jadinya jika para ribuan ELF
ini bertemu idolanya, boyband
Korea Super Junior. Ketika
mengantri masuk arena konser,
mendengar lagu-lagu SuJu
diputar saja mereka sudah berteriak histeris. Mereka sudah tidak sabar
untuk segera melihat aksi
Leeteuk cs. Setelah menunggu lama di luar arena
konser di MEIS, Ancol, mereka juga tidak bisa
langsung masuk. Akses menuju ke dalam gedung tidak cukup besar
untuk menampung semua calon penonton. Sehingga
terjadi antrian panjang dan padat depan pintu masuk. Antrian pun
bergerak dengan sangat lambat karena
enam kelas penonton antri di barisan yang sama.
Kesabaran penonton pun semakin menipis setelah
promotor Showmaxx mengatakan konser dimulai
pukul 19.00 WIB tapi ternyata molor. Dalam 'Super Show 4' sebelumnya
di negara lain, SuJu
menggelar pertunjukan selama empat jam. Dipastikan
kali ini mereka juga akan melakukan aksi yang sama.
0 komentar:
Posting Komentar