Selama ini jika bicara soal
selebriti Korea pecinta
binatang yang menjadi
pusat perhatian tentu sang
diva Lee Hyori. Siapa
sangka, selebriti transgender Harisu pun punya ketertarikan
yang sama. Dalam blog pribadinya Harisu bercerita
tentang dirinya dan keluarga yang
mengunjungi pusat penitipan binatang di
Kyunggi-do. Ia kerja sukarela dan
mendonasikan makanan untuk anjing-anjing
di sana. Cerita tersebut kemudian sampai pada Hyori.
Sebagai sesama selebriti, Hyori pun menyapa
Harisu lewat Twitter. "Aku dengar kau kerja untuk penitipan
binatang. Dan kau juga mendonasikan
makanan anjing. Di sana areanya sangat
miskin sehingga anjing-anjing sangat bukut
makanan," tulis Hyori. "Tak banyak sukarelawan di sana yang bisa
bekerja secara rutin. Mendengar kau pergi
merelakan waktu dan tenagamu membuatku
sangat senang. Nanti mari pergi bersama,"
sambungnya. Menanggapi Tweet tersebut, Harisu pun
mengiyakan ajakan Hyori. "Ayo pergi
bersama lain kali. Aku sudah pergi bersama
temanmu. Sangat dingin akhir-akhir ini, jaga
dirimu juga," balas Harisu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar